
Bandar Lampung, 09 – Januari – 2026 – Mahasiswa KKN Universitas Lampung pagi ini melaksanakan acara pembukaan sekaligus pelepasan bersama walikota Bandar Lampung. Dimana mahasiswa KKN periode I tahun 2026 berkumpul di Kantor pemerintahan kota Bandar Lampung. Acara tersebut telah dibuka dengan resmi yang dipimpin oleh Sekretarsi Daerah , Dr. Marindo Kurniawan, S.T., M.M., selaku perwakilan walikota Bandar Lampung yang belum dapat hadir. Pembukaan dan apel pagi dihadiri oleh jajaran pejabat tinggi kota yaitu, Sekertaris daerah, Camat, Dosen pembimbing lapangan ( DPL ) dan seluruh mahasiswa Universitas Lampung yang akan mengikuti KKN Periode 1 tahun 2026 dalam keadaan tertib sehingga agenda apel tersebut berakhir dengan baik sampai penutupan dan pembubaran barisan.
Pelepasan yang dilakukan secara formal telah selesai, kemudian seluruh mahasiswa Universitas Lampung langsung bergerak menuju lokasi pengabdian. Kelompok desa dari Perwata 2 Teluk Betung Timur, Bandar Lampung, melakukan perjalanan dari Kota Bandar Lampung menuju Kelurahan Perwata dengan semangat untuk segera berbaur dengan warga lokal. Sesampainya di Desa Perwata 2 mahasiswa disambut dengan hangat dalam acara penyambutan internal yang dihadiri oleh jajaran perangkat kelurahan, mulai dari Lurah, Ketua RT, anggota Linmas hingga Babinsa yang siap mengawal keamanan selama masa pengabdian kepada masyarakat berlangsung.

Pertemuan perdana di kantor kelurahan tersebut telah menjadi momen yang penting bagi mahasiswa unutk melakukan perkenalan diri serta memaparkan gambaran umum rencana kegiatan mereka. Dalam suasana yang penuh kekeluargaan, pihak keluarga Desa Perwata telah memberikan arahan mengenai karakteristik wilayah dan kebutuhan mendesak masyarakat setempat. Sinergi awal ini sangat kruisial agar progtam kerja yang telah disusun oleh mahasiswa dapat berjalan selaras dengan visi pembangunan kelurahan dan benar – benar memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Sebagai penutup di hari pertama, kelompok mahasiswa Desa Perwata 2 melangsungkan orientasi lapangan ringan untuk mengenal lebih dekat batas wilayah dan fasilitas publik di Desa Perwata 2 dan berkenalan dengan warga setempat. Semangat pengabdian ini sangat diharapkan terus terjaga hingga akhir periode KKN nanti. Dengan adanya koordinasi dengan pemerintah daerah, kehadiran mahasiswa Unila di Kelurahan Perwata diharapkan mampu menciptakan perubahan kecil yang bermakna bagi kemajuan Kota Bandar Lampung secara keseluruhan terutama Desa Perwata 2.
