
Pada Kamis, 15 Januari 2026, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) melaksanakan salah satu program kerja edukatif di SMA Plus Muhammadiyah Natar, yang berlokasi di Dusun Tangkit Batu, Desa Muara Putih. Kegiatan ini mengangkat tema “Bicara Aman Tentang Pergaulan Remaja Perempuan Zaman Now” dengan tajuk SafeTalk Girls, yang dikemas dalam bentuk sosialisasi dan sesi open konsultasi khusus bagi siswi SMA.
Program ini dilatarbelakangi oleh masih terbatasnya pemahaman masyarakat, khususnya remaja, mengenai peran strategis perempuan dalam kemandirian ekonomi keluarga, serta belum optimalnya kesadaran kolektif terhadap perlindungan anak dari risiko kekerasan dan pemenuhan hak-hak dasar anak. Oleh karena itu, kegiatan ini dirancang sebagai ruang aman dan edukatif bagi remaja perempuan untuk memahami pergaulan sehat, batasan diri, serta akses bantuan yang tersedia.

Kegiatan sosialisasi berlangsung secara interaktif. Para siswi menunjukkan antusiasme tinggi dengan menyimak materi secara aktif dan berpartisipasi dalam sesi diskusi serta tanya jawab. Melalui pendekatan yang komunikatif dan relevan dengan realitas remaja masa kini, peserta diajak untuk lebih bijak dalam menyikapi pergaulan, memahami risiko dalam hubungan yang tidak sehat, serta berani mengatakan “tidak” terhadap perilaku yang melanggar batasan diri.
Selain itu, sesi open konsultasi memberikan pemahaman awal mengenai akses bantuan dan konsultasi hukum, sehingga remaja perempuan tidak ragu mencari pertolongan sejak dini sebelum permasalahan berkembang menjadi lebih serius.Secara keseluruhan, kegiatan SafeTalk Girls berjalan dengan lancar dan sukses. Diharapkan melalui program ini, remaja perempuan mampu membangun kesadaran diri, menjaga keamanan dalam pergaulan, serta tumbuh menjadi individu yang berani, mandiri, dan terlindungi secara sosial maupun hukum.
