Lampung Selatan, 15 Januari 2026
Jati agung – Mahasiswa KKN Unila Periode 1 telah melaksanakan kegiatan sosialisasi gizi seimbang dengan tema “Hidup Sehat dengan Gizi Seimbang; Isi Piringku” yang bertempat di SD Negeri 2 Marga Agung, Kecamatan Jati Agung. Kegiatan ini dilaksanakan pada kelas IV dengan jumlah peserta sebanyak 34 siswa.
Kegiatan diawali dengan pemaparan materi mengenai konsep gizi seimbang “Isi Piringku”. Materi disampaikan secara interaktif dengan bantuan media poster agar mudah dipahami oleh siswa. Dalam pemaparan tersebut dijelaskan pembagian porsi makanan dalam satu piring, meliputi makanan pokok sebagai sumber karbohidrat, lauk pauk sebagai sumber protein, sayuran sebagai sumber serat dan mineral, serta buah-buahan sebagai sumber vitamin.
Untuk membantu siswa mengingat materi yang telah disampaikan, kegiatan dilanjutkan dengan bernyanyi bersama lagu “Isi Piringku”. Suasana kelas menjadi lebih hidup dan menyenangkan, serta siswa terlihat aktif mengikuti lirik dan gerakan lagu tersebut.
Selanjutnya, siswa diajak mengikuti permainan edukatif. Pada sesi ini disediakan beberapa gambar makanan yang mewakili sumber protein, serat, mineral, dan karbohidrat. Siswa diminta untuk menyusun dan mengelompokkan gambar makanan tersebut ke dalam kategori gizi yang sesuai. Kegiatan ini bertujuan untuk melatih pemahaman dan daya ingat siswa terhadap materi gizi seimbang.

Selama kegiatan berlangsung, siswa mengikuti seluruh rangkaian acara dengan antusias dan penuh semangat. Selain itu, kegiatan ini juga dilengkapi dengan pre-test dan post-test untuk mengukur tingkat pemahaman siswa sebelum dan sesudah sosialisasi. Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa mengenai pentingnya gizi seimbang.
