BANDAR LAMPUNG – Mahasiswa KKN Universitas Lampung melaksanakan kegiatan Selasa Bersih di RT 03 Lingkungan 1, Kelurahan Tanjung Agung Raya pada Selasa (27/01/2026) pukul 15.30 WIB. Kegiatan rutin ini dilaksanakan di bawah koordinasi Ketua RT 03, Ibu Jamiati.

Fokus kegiatan pembersihan meliputi area Jalan Putri Balau, Jalan Cendrawasih II, dan Jalan Beo. Dalam pelaksanaannya, mahasiswa bersama warga setempat menyisir tumpukan sampah plastik dan mencabut rumput liar yang mengganggu akses jalan pemukiman.

Tujuan dari Selasa Bersih ini adalah menciptakan lingkungan yang sehat, bersih, dan nyaman bagi warga sekitar. Melalui kehadiran mahasiswa KKN, diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dapat terus meningkat agar kualitas kesehatan warga di Lingkungan 1 tetap terjaga secara berkelanjutan.

