Bandar Lampung, 22 Juli 2025– Pagi yang penuh semangat diawali dengan kegiatan gotong royong rutin bersama warga di Lingkungan 2 dan 3, Kelurahan Pesawahan. Mahasiswa KKN UNILA turut ambil bagian dalam menjaga kebersihan dan kerapian lingkungan sebagai bentuk kepedulian serta keterlibatan aktif di tengah masyarakat.

Kegiatan gotong royong ini menjadi wadah sinergi antara mahasiswa dan warga, di mana semangat kebersamaan dan kerja sama terasa kuat. Mulai dari membersihkan selokan, menyapu jalan, hingga merapikan area sekitar, semua dilakukan dengan semangat kekeluargaan.

