
Pada hari ini, mahasiswa KKN Universitas Lampung (Unila) melaksanakan program kerja pemilihan lahan yang akan digunakan sebagai taman. Kegiatan ini dilakukan dengan melakukan peninjauan beberapa lokasi yang dinilai potensial dan sesuai untuk dijadikan taman.
Pemilihan lahan dilakukan dengan mempertimbangkan kondisi lingkungan, aksesibilitas, serta manfaat yang dapat dirasakan oleh masyarakat sekitar. Kegiatan ini merupakan tahap awal dalam pelaksanaan program kerja pembuatan taman yang direncanakan selama masa KKN.
