Bandarejo, 18 Januari 2026
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung bersama mahasiswa KKN Institut Teknologi Sumatera (ITERA) mengikuti kegiatan senam pagi bersama ibu-ibu yang dilaksanakan di Desa Bandarejo pada Sabtu, 18 Januari 2026. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh melalui aktivitas fisik sederhana.
Senam pagi berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme dari para ibu-ibu serta mahasiswa KKN. Gerakan senam dipandu secara bersama-sama dan diikuti dengan suasana yang ceria, santai, dan penuh keakraban. Kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana olahraga, tetapi juga sebagai wadah silaturahmi dan kebersamaan antara mahasiswa KKN dan masyarakat desa.
Melalui kegiatan senam pagi ini, diharapkan dapat menumbuhkan kebiasaan hidup sehat di lingkungan masyarakat serta mempererat hubungan kerja sama antara mahasiswa KKN Universitas Lampung, KKN ITERA, dan warga Desa Bandarejo. Kegiatan ini juga menjadi bentuk dukungan mahasiswa KKN terhadap program kesehatan masyarakat di desa.




