Bandar Lampung, 22 Januari 2026 — Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung di Kelurahan Korpri Raya menerima kunjungan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Kecamatan Sukarame, Bapak Andri Martha, S.I.P., M.I.P. di posko KKN. Kunjungan ini menjadi momentum penting untuk melakukan pemantauan sekaligus evaluasi terhadap pelaksanaan program kerja mahasiswa di tengah masyarakat.

Dalam kunjungan tersebut, Bapak Andri Martha, S.I.P., M.I.P. berdialog langsung dengan mahasiswa KKN mengenai progres kegiatan yang telah dan akan dilaksanakan. Berbagai program yang menyentuh aspek kesehatan, kebersihan lingkungan, pemberdayaan masyarakat, hingga edukasi sosial dipaparkan sebagai bentuk pertanggung jawaban sekaligus laporan perkembangan kegiatan di lapangan.
Selain itu, DPL juga memberikan arahan dan masukan konstruktif agar pelaksanaan program KKN dapat berjalan lebih optimal dan berkelanjutan. Mahasiswa KKN Korpri Raya didorong untuk terus menjalin komunikasi yang baik dengan perangkat kelurahan dan masyarakat agar setiap program kerja dapat memberikan manfaat nyata. Kunjungan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antara mahasiswa, pihak kampus, dan masyarakat Kelurahan Korpri Raya, sehingga seluruh rangkaian kegiatan KKN dapat terlaksana dengan baik dan memberi dampak positif bagi lingkungan sekitar.
