Pada hari pelaksanaan kegiatan, Mahasiswa KKN Desa Way Galih 2 berpartisipasi aktif dalam membantu pelaksanaan kegiatan rutin Posyandu yang diselenggarakan di desa. Kegiatan ini meliputi membantu kader Posyandu dalam proses pendaftaran balita dan ibu hamil, penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, pencatatan data kesehatan, serta pendampingan selama proses pelayanan berlangsung. Keterlibatan mahasiswa KKN bertujuan untuk mendukung kelancaran kegiatan Posyandu sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemantauan kesehatan ibu dan anak secara berkala sebagai upaya pencegahan stunting dan peningkatan kualitas kesehatan masyarakat desa.
Selain membantu kegiatan Posyandu, Mahasiswa KKN Desa Way Galih 2 juga melakukan kunjungan ke Balai Desa Way Galih 2. Kunjungan ini dilakukan sebagai bentuk koordinasi dan silaturahmi dengan perangkat desa guna memperkuat kerja sama antara mahasiswa KKN dan pemerintah desa. Dalam kunjungan tersebut, mahasiswa memperoleh informasi terkait kondisi desa, program kerja yang sedang berjalan, serta potensi dan permasalahan yang ada di Desa Way Galih 2. Kegiatan ini diharapkan dapat menunjang pelaksanaan program KKN agar selaras dengan kebutuhan dan prioritas pembangunan desa.


