Kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) PKK dilaksanakan pada pukul 13.00 WIB dan dihadiri oleh mahasiswa dari Universitas Lampung (Unila) dan Institut Teknologi Sumatera (Itera). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi serta sinergi antara mahasiswa dan pengurus PKK dalam mendukung pelaksanaan program kerja di tingkat kelurahan.

Dalam rakor ini dibahas berbagai agenda kegiatan PKK, mulai dari perencanaan program, pembagian peran, hingga evaluasi kegiatan yang telah berjalan. Mahasiswa juga diberikan kesempatan untuk berdiskusi dan menyampaikan ide serta masukan terkait program pemberdayaan masyarakat yang dapat dikolaborasikan dengan kegiatan KKN. Kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh antusias, serta diharapkan dapat meningkatkan kerja sama yang baik antara mahasiswa dan pihak PKK ke depannya.
