
Bandar Lampung, 11 Januari 2026 — Mahasiswa Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelurahan Bumi Kedamaian melaksanakan kegiatan survei lokasi sebagai bagian dari tahapan persiapan pelaksanaan program kerja. Survei ini dilakukan untuk mengidentifikasi dan meninjau secara langsung titik lokasi yang berpotensi dijadikan tempat pelaksanaan kegiatan program kerja selama masa KKN berlangsung.
Kegiatan survei tersebut dilaksanakan dengan pendampingan Ketua Lingkungan I, Bapak Narwan, yang turut membantu serta mengarahkan mahasiswa dalam proses peninjauan lokasi. Salah satu lokasi yang disurvei merupakan kolam ikan milik Bapak Narwan yang berada di lingkungan Kelurahan Bumi Kedamaian. Lokasi tersebut dinilai memiliki potensi untuk mendukung pelaksanaan program kerja yang berkaitan dengan pemanfaatan lingkungan dan pengelolaan sumber daya sederhana.
Kolam ikan yang dikelilingi oleh berbagai jenis tanaman sayuran tersebut kemudian dianalisis oleh mahasiswa Kelompok KKN Bumi Kedamaian untuk ditelaah lebih lanjut sebagai lokasi kegiatan program kerja. Selain memberikan pendampingan, Bapak Narwan juga berbagi pengalaman serta hasil panen yang dimiliki kepada mahasiswa, sehingga kegiatan survei berlangsung dalam suasana penuh kebersamaan.
Melalui kegiatan survei lokasi ini, Mahasiswa Kelompok KKN Bumi Kedamaian diharapkan memperoleh gambaran yang lebih jelas mengenai potensi lingkungan setempat. Hasil survei ini selanjutnya akan menjadi bahan pertimbangan dalam perencanaan dan pelaksanaan program kerja agar dapat berjalan secara efektif, tepat sasaran, serta sesuai dengan kondisi dan kebutuhan masyarakat Kelurahan Bumi Kedamaian.
